Lakukan Mediasi, Pj Bupati Tebo Aspan Jamin 5 Perangkat Desa Jambu Kembali Kerja Pelantikan Kades di Tebo Serentak Dilaksanakan di Taman Tanggo Rajo, Ini Kata Aspan Lantik 39 Kades Terpilih, Pj Bupati Tebo Minta Kades Segera Bekerja 4 Pejabat Eselon II Pemkab Tebo Diambil Sumpah Jabatan, 1 Orang Dimutasi WALHI Jambi dan LP2LH Laporkan Dinas Kesehatan dan KB ke Kejaksaan Negeri Tebo

Home / Berita / Daerah / Kota Jambi

Kamis, 22 Desember 2022 - 22:36 WIB

Liga Marisa Pimpin Serikat Media Siber Indonesia Kabupaten Tebo

Ketua SMSI Kabupaten Tebo Liga Marisa, foto : Ist

Ketua SMSI Kabupaten Tebo Liga Marisa, foto : Ist

KATANETIZEN.id, KOTA JAMBI – General Manager media online jambiprima.com, Liga Marisa resmi menjabat sebagai Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Tebo, Jambi masa bakti 2022-2024.

‘’Alhamdulillah, setelah melalui berbagai pertimbangan, kita memandang Saudara Liga Marisa mempunyai kapasitas dan kapabelitas sebagai Ketua SMSI Kabupaten Tebo masa bakti 2022-2024 mendatang,’’ ujar Ketua SMSI Provinsi Jambi Mukhtadi Puteranusa, Kamis (22/12/2022).

Mukhtari yang juga General Manager Jambi TV menyebutkan, SMSI Provinsi Jambi terus mengembangkan sayap. Setelah sebelumnya terbentuk di 8 kabupaten/kota se-Provinsi Jambi, kini kepengurusan SMSI untuk Kabupaten Tebo, sudah rampung disusun.

Disampaikannya, Surat Keputusan (SK) pengangkatan Liga Marisa sebagai Ketua SMSI Tebo juga sudah ditandatangani dan sudah diserahkan dalam format elektronik. Sedangkan penyerahan resmi akan dilakukan berbarengan dengan pelantikan SMSI Tebo dalam waktu dekat ini.

‘’Kita sudah intruksikan kepada pengurus SMSI Tebo untuk segera mempersiapkan proses pelantikan pengurus. Diharapkan bisa dilakukan dalam waktu dekat ini, atau menjelang pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) di Medan, Sumatera Utara,’’ ujarnya.

Ia berpesan kepada seluruh pengurus SMSI Kabupaten Tebo untuk dapat menjalankan roda organisasi dengan baik, tetap berpedoman dengan AD/ART SMSI.

‘’Jaga nama baik SMSI sebagai sebuah organisasi perusahaan pers yang sudah menjadi konstituen Dewan Pers,’’ pungkasnya.

Terpisah, Ketua SMSI Kabupaten Tebo Liga Marisa membenarkan bahwa sudah menerima amanat sebagai Ketua SMSI Tebo.

‘’Saya berterima kasih kepada Ketua dan pengurus SMSI Provinsi Jambi yang sudah mempercayakan amanat ini kepada kami. Insya Allah akan kami jalankan dengan baik,’’ ujarnya.

Liga juga menyampaikan, pihaknya sudah rampung menyusun kepengurusan, dan dalam waktu dekat ini akan segera menyiapkan proses pelantikan.

‘’Pelantikan akan segera kami siapkan. Yang jelas, kami berharap dukungan dari seluruh media anggota SMSI, tidak hanya di Kabupaten Tebo saja, akan tetapi di Provinsi Jambi ini,’’ pungkasnya. (Red-KN).

BACA JUGA :  Daftar Jadi Bacaleg PKB Tebo, Sosok Milenial Aro Bismi Minta Do'a Restu dan Dukungan Masyarakat

Share :

Baca Juga

Partai Peserta Pemilu

Berita

Resmi Ditetapkan, Ini Nomor Urut Partai Peserta Pemilu 2024
Perangkat Desa Jambu

Daerah

Diberhentikan Sepihak oleh Kades, 5 Orang Perangkat Desa Jambu Lapor ke Pj Bupati Tebo

Berita

Berjalan Sukses, 251 Peserta Ikuti MTQ VII Tingkat Kelurahan Sungai Bengkal
Sulman

Berita

Niat Maju Pilkades Sungai Limau, Sulman Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat

Berita

Resmi jadi Bacaleg Demokrat, Zakaria Siap Maju jadi DPRD Bungo
Pj Bupati Tebo Aspan

Berita

Lantik Serentak 39 Kades, Aspan : Jangan Tidur, Selesaikan APBDes 2023

Berita

Masuk 10 Finalis Duta Muslimah 2023, Mayang Ingin Jadi Muslimah yang Menginspirasi
Pilkades Sungai Limau

Daerah

Usung Jargon HEBAT, Sulman Siap Maju Pilkades di Sungai Limau