Lakukan Mediasi, Pj Bupati Tebo Aspan Jamin 5 Perangkat Desa Jambu Kembali Kerja Pelantikan Kades di Tebo Serentak Dilaksanakan di Taman Tanggo Rajo, Ini Kata Aspan Lantik 39 Kades Terpilih, Pj Bupati Tebo Minta Kades Segera Bekerja 4 Pejabat Eselon II Pemkab Tebo Diambil Sumpah Jabatan, 1 Orang Dimutasi WALHI Jambi dan LP2LH Laporkan Dinas Kesehatan dan KB ke Kejaksaan Negeri Tebo

Home / Advetorial / Berita / Tebo

Rabu, 5 Juni 2024 - 22:36 WIB

Fraksi-Fraksi DPRD Tebo Sampaikan Tanggapan Akhir LKPJ APBD Tebo TA 2023

Pj Bupati Tebo Varial Adhi Putra, Waka DPRD Tebo Aivandri dan Ketua DPRD Tebo Mazlan

Pj Bupati Tebo Varial Adhi Putra, Waka DPRD Tebo Aivandri dan Ketua DPRD Tebo Mazlan

KATANETIZEN.id, Tebo – Rabu, 05 Juni 2024, DPRD Kabupaten Tebo kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap Pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tebo tahun anggaran 2023.

Ketua DPRD Tebo Mazlan menandatangani hasil rapat paripurna

Dipimipin langsung oleh Ketua DPRD Tebo, Mazlan, paripurna ini juga dihadiri oleh Pj Bupati Tebo Varial Adhi Putra, unsur forkopimda lainnya, Anggota DPRD Tebo, Sekda Tebo, OPD di lingkup Pemkab Tebo serta undangan lainnya.

Dalam tanggapan akhir fraksi-fraksi yang dibacakan oleh wakil ketua DPRD Tebo, Aivandri, seluruh fraksi menyetujui ranperda LKPJ Bupati Tebo tahun anggaran 2023.

Anggota DPRD Tebo yang hadir

Selain menyetujui ranperda, tujuh fraksi di DPRD Tebo juga menyampaikan sejumlah catatan dan rekomendasi yang ditujukan untuk perbaikan layanan pemerintah.

Fraksi Golkar meminta Pemkab Tebo dapat meningkatkan mutu layanan pendidikan, kesehatan dasar dan rujukan, memperkuat ekosistem kepariwisataan daerah.

Fraksi PDI Perjuangan meminta Pemkab Tebo menyusun program harus berdasarkan skala prioritas yang menyentuh langsung kepada kebutuhan masyarakat, mengevaluasi kinerja manajemen PT. THC, dan beberapa lainnya.

Fraksi Demokrat meminta Pemkab Tebo meningkatkan dan memaksimalkan PAD, memperbaiki infrastruktur yang rusak.

Suasana rapat paripurna LKPJ Bupati Tebo di Aula DPRD

Fraksi Gerakan Indonesia Raya-Keadilan Sejahtera meminta Pj Bupati Tebo mengevaluasi BUMD, memperbaiki lampu jalan kota muara tebo yang mati, meningkatkan infrastruktur yang merata.

Fraksi PKB meminta Pj Bupati Tebo memperhatikan kinerja manajemen BUMD PT THC, memperbaiki box culvert jalan 23 Rimbo Mulyo.

Fraksi Nasdem meminta Pj Bupati Tebo untuk memperhatikan efisiensi belanja pegawai, memonitor dana desa agar terarah dan meminta agar apbd 2024 dapat dilaksanakan secepatnya terutama belanja modal di masing-masing OPD.

Fraksi PAN meminta Pj Bupati Tebo dapat memaksimalkan belanja daerah terutama yang berkaitan dengan pendidikan, ekonomi dan kesehatan. Mendorong peningkatan laboratorium lingkungan hidup, dan peningkatan fasilitas balai benih ikan.

 

Penulis : Hamdi Lassepa

Share :

Baca Juga

Sat Pol PP Tebo

Berita

Tertibkan Ternak Berkeliaran, Sat Pol PP Tebo Amankan 3 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing

Berita

Empat Bacabup Sudah Kembalikan Formulir NasDem

News

Al Haris Lantik Tim Pemenangan Haris-Sani Kabupaten Tebo, Tekankan Politik Santun dan Beretika

Berita

WALHI Jambi dan LP2LH Laporkan Dinas Kesehatan dan KB ke Kejaksaan Negeri Tebo

News

Kompak, Emak-Emak Desa Kandang Siap Menangkan Agus-Nazar Nomor Urut 2

Berita

Demo di Kejari Tebo, Penggiat Anti Korupsi Desak Usut Dana DAK 2023 di Diknas Tebo
Pj Bupati Tebo

Berita

DPRD Tebo Usulkan 3 Calon Pj Bupati Tebo, Ini Nama-namanya

Daerah

Sambut Hardiknas 2024, Diknas Tebo Gelar Halal Bihalal